Home Artikel [OPINI] Beberapa Alasan Mengapa Spiderman No Way Home Bisa Sukses

[OPINI] Beberapa Alasan Mengapa Spiderman No Way Home Bisa Sukses

2021-12-18_14-42 (minimizer)

Spiderman No Way Home adalah salah satu film MCU yang diluncurkan di tahun 2021. Film yang satu ini sejak awal memang sudah memiliki aura kesuksesan. Benar saja, ketika diluncurkan, film ini berhasil mendapatkan skor 100 persen di Rotten Tomatoes. Kerennya, film ini juga mematahkan berbagai rekor yang amat susah dipatahkan oleh film lain.

Lantas mengapa bisa film superhero MCU non Avengers meraih kesuksesan yang amat sangat luar biasa seperti ini? Tentu ada beberapa hal yang menarik buat kita bahas soal fenomena kesuksesan Spiderman No Way Home. Penasaran? Berikut pembahasan lengkapnya!

Ulasan ini bebas spoiler kok jadi gak usah khawatir untuk membacanya sampai habis, gaes!

1. Berhasil Membangun Hype Sejak Awal

Sejak awal, MCU memang berhasil membangun hype dari film ini lewat trailer memukau yang mereka luncurkan. Trailer punya peran besar untuk menciptakan hype terhadap para penggemar. Memang harus diakui, sejauh penulis melihat sejumlah trailer MCU, Spiderman No Way Home memang memiliki kualitas next level dibandingkan trailer terdahulu yang mereka pernah luncurkan.

Kita diberikan sejumlah aksi sinematik menegangkan di dalam trailer-nya yang berhasil membangun rasa penasaran penggemar film. Momentum membangun hype ini kerennya tetap dijaga oleh MCU dan semakin kuat ketika trailer kedua diluncurkan.

Di trailer kedua kita melihat adegan yang lebih luar biasa dan lebih menegangkan dengan rasa penasaran yang lebih tinggi. Dengan kualitas trailer dahsyat, wajar apabila Spiderman No Way Home mendapatkan atensi lebih besar dari para penonton dibandingkan film-film MCU kebanyakan.

Apalagi yang bikin keren, ini adalah film MCU non Avengers karena biasanya hype besar ini terjadi ketika para Avengers berkumpul seperti di Infinity War dan Endgame.

Baca Juga:

15 Fakta Mysterio, Villain Spider-Man yang Paling Lemah Namun Sulit Dikalahkan
5 Superhero Marvel yang Dapatkan Kekuatan Lewat Cara Aneh, Mana yang Paling Aneh?
2. Teori yang Bertebaran Membantu Menjaga Momentum

Biasanya, jika pembuat film tidak pandai menjaga momentum sampai filmnya dirilis, kesuksesan besar tidak bakal bisa terjadi. Tapi di kasus No Way Home, MCU berhasil menjaga momentum hype lewat teori yang bertebaran di berbagai forum online. Teori ini memang banyak dibahas sejak trailer pertama.

Teori yang dibahas seputar cerita, ada berapa Spiderman yang hadir, aktor yang membintanginya dan masih banyak lagi. Tidak mau ketinggalan momentum, MCU terkadang ikut nimbrung untuk membahas teori-teori ini. Memang pihak MCU atau bahkan aktor yang terlibat irit sekali berbicara.

Tapi sekalinya berbicara atau menulis di sosmed, mereka membahas soal teori yang sedang ramai-ramainya. Terkadang mereka bahkan memberikan konfirmasi tertentu terhadap teori para penonton di forum online.

Cara ini benar-benar sangat cerdas karena dengan begini, hype dari Spiderman tidak bakal pernah putus.

3. Filmnya Memang Beneran Bagus

Setelah melewati fase pemasaran dan membangun hype, kini giliran kualitas yang memainkan peran. Di industri film, sebesar apapun pemasaran dan sebaik apapun hype dijaga, tapi jika kualitas filmnya jelek, maka film tersebut tidak bakalan sukses besar.

Statistik penjualannya mungkin akan mulai turun di hari kedua dan seterusnya. Selain itu, penilaian buruk juga akan memainkan peran yang menghambat kesuksesan sebuah film. Tapi No Way Home berbeda. Sukses di bagian pemasaran dan sukses juga membangun hype, film ini juga memang beneran bagus.

Kualitasnya diakui oleh banyak penonton dan kritikus. Bahkan di Rotten Tomatoes, film ini mendapatkan rating 100 persen. Dengan banyaknya testimony positif dari berbagai pihak, jadilah film ini sukses besar di pasaran pada akhirnya.

“https://duniagames.co.id/discover/article/alasan-mengapa-spiderman-no-way-home-bisa-sukses”

Butuh bantuan?